Olahraga
Seleknas Modern Pentathlon 2024: Atlet Pelatnas Perlihatkan Dominasi Borong Tujuh Medali Emas
FAKTUAL-INDONESIA: Atlet Pelatnas putra-putri mendominasi dengan memborong tujuh medali emas dari delapan emas yang diperebutkan pada Seleksi Nasional ( Seleknas) Modern Pentathlon 2024, Sabtu (7/12/2024) – Minggu (8/12/2024), di Akademi Angkatan Udara (AAU) Yogjakarta.
Bahkan di empat nomor, yakni triathle putri, triathle putra, obstacle laser run putri dan obstacle putra, atlet Pelatnas menyapu bersih podium satu, dua dan tiga.
Sukses atlet Pelatnas dibuka dari nomor triathle putri, ketika Nurfa Inayah mempersembahkan medali emas sesudah mencatat waktu tercepat 18 menit 20,22 detik. Ia mengungguli Caroline Andita Bangun (Pelatnas) di tempat kedua dengan waktu 18 menit 50,07 detik yang berhak raih perak. Perunggu direbut Desrani Kiriesonya (Pelatnas) yang mengukir waktu 20 menit 02,80 detik.
Baca Juga : Kejurnas PBSI 2024: Pebulutangkis Pelatnas Ramaikan Persaingan Kejurnas Antarklub
Di nomor triathle putra, medali emas disabet Graha Rizky Taruna (Pelatnas) yang menorehkan waktu 15 menit 11,04 detik. Medali perak untuk Samuel Christian Matulatuwa (Pelatnas) dengan mencatat waktu 15 menit 44,19 detik. Dan medali perunggu direbut Farras Satrio (AAU/Pelatnas Mandiri) yang menorehkan 16 menit 14, 47 detik.
Kejutan diciptakan Parisha Banderash (Sulawesi Tenggara) merebut medali perak nomor biathle putri dengan mengukir waktu 17 menit 56, 62 detik.
“Senang bisa merebut perak, dan semoga bisa masuk Pelatnas untuk mewujudkan mimpi jadi wakil Indonesia ke SEA Games 2025 Thailand, ” kata Parisha.
Medali emas biathle putri diboyong Sarah Azra Handono (DKJ) yang membesut waktu 17 menit 20,81 detik. Medali perunggu untuk Desrani Kiriesonya AA (Pelatnas) dengan waktu tercepat ketiga 18 menit 06,19 detik.
Baca Juga : Terima Kunjungan Wamenpora Taufik Hidayat, Ketua Umum PP MPI Marsekal Muda. TNI. Purwoko Aji Prabowo Paparkan Program Pelatnas
Berikut hasil lengkap juara Seleknas Modern Pentathlon 2024:
Nomor Triathle Putri:
1.Nurfa Inayah (Pelatnas)
2.Caroline Andita Bangun (Pelatnas)
3.Desrani Kiriesonya AA (Pelatnas)
Baca Juga : Kunjungi Pelatnas Modern Pentathlon di AAU Yogjakarta, Wamenpora Taufik Hidayat Beri Motivasi untuk Bisa jadi Juara
Nomor Triathle Putra:
1.Graha Rizky Taruna (Pelatnas)
2.Samuel Christian Matulatuwa (Pelatnas)
3.Farras Satrio (AAU/Pelatnas Mandiri)
Nomor Laser Run Putri:
1.Vera Febrianti (AAU/Pelatnas Mandiri)
2.Gifty Virgio Reagusta (AAU/Pelatnas Mandiri)
3.Refy Lestari (Sulawesi Selatan)
Laser Run Putra:
1.Adhitya F (AAU/Pelatnas Mandiri)
2.Graha Rizky Taruna (Pelatnas)
3.Yusri (Sulawesi Selatan)
Nomor Biathle Putri:
1.Sarah Azra Handoko (Daerah Khusus Jakarta/DKJ)
2.Parisha Banderash (Sulawesi Tenggara)
3.Desrani Kiriesonya AA (Pelatnas)
Nomor Biathle Putra:
1.Farras Satrio (AAU/Pelatnas Mandiri)
2.M. Dhafin Putra S (Pelatnas)
3.Steven Abrian Pamaliang (Jawa Timur)
Baca Juga : Pelatih Tunggal Putri Pelatnas Morico Menilai Potensi Ni Kadek Dhinda Amartya Masih Bisa Jauh Lebih Berkembang
Nomor Obstacle Laser Run Putri:
1.Caroline Andita Bangun (Pelatnas)
2.Vera Febrianti (AAU/Pelatnas Mandiri)
3.Nurfa Inayah (Pelatnas)
Nomor Obstacle Laser Run Putra:
1.M. Ifsan (Pelatnas)
2.Nur Ichsan (Pelatnas)
3.Samuel Christian Matulatuwa (Pelatnas). ****