Connect with us

Selebritis

Agnez Mo Bertemu Menteri Hukum, Bahas Permasalahannnya dengan Ari Bias?

Avatar

Diterbitkan

pada

Agnez Mo Bertemu Menteri Hukum, Bahas Permasalahannnya dengan Ari Bias?

Agnez Mo ajukan kasasi atas tuntutan Ari Bias senilai Rp 1,5 miliar yang sudah dikabulkan hakim. (Foto : istimewa)

FAKTUAL-INDONESIA : Usai dituntut harus membayar royalti Rp 1,5 miliar, Agnez Mo dan sejumlah musisi lainnya seperti Bunga Citra Lestari (BCL), Ariel NOAH, Armand Maulana dan Kunto Aji bertemu Menteri Hukum Republik Indonesia, Supratman Andi Agtas, Rabu (19/2/2025).

Pencipta lagu Ari Bias menggugat Agnez Mo karena Agnez Mo menyanyikan lagu ‘Bilang Saja’ dalam beberapa acara. Kasus ini pun menjadi ramai di kalangan musisi. Kedatangan mereka pun untuk membahas masalah undang-undang hak cipta.

“Pada hari ini, saya kedatangan tamu ke Kementerian Hukum yang sebenarnya juga saya yang mengundang dalam rangka untuk menerima masukan terkait dengan rencana Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia untuk merevisi Undang-undang hak cipta,” ujar Andi Agtas di Kementerian Hukum, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (19/2/2025).

Andi Agtas mengaku mendengarkan masukan dari para musisi mengenai kasus yang sedang ramai dibicarakan ini.

Baca Juga : Liburan ke Bali, Agnez Mo Pakai Baju Nerawang dan Tanpa Makeup

“Alhamdulillah, Mbak Agnez datang dan saya meminta banyak masukan, terutama karena beliau berpengalaman dan sudah meniti karir sejak lama sebagai penyanyi maupun pencipta lagu. Dan juga punya pengalaman selama ini untuk berkarier di luar negeri, terutama di Amerika Serikat,” papar Andi Agtas.

Advertisement

Pada kesempatan itu, Agnez Mo juga memaparkan hal-hal yang ia diskusikan dengan Kementerian Hukum, termasuk pengalamannya selama 12 tahun menjadi salah satu anggota LMK yang berada di Amerika Serikat.

“Jadi sebenarnya ya balik seperti yang saya bilang, di sini kita hanya berdiskusi, saya membagi juga pengalaman saya sebagai pencipta lagu dan juga sebagai penyanyi. Pada saat di Amerika juga LMK-nya seperti apa, saya sendiri sebenarnya bagian dari dalam tanda kutip LMK di Amerika, selama 12 tahun,” jelas Agnez Mo.

Sebagai Warga Negara Indonesia, Agnez Mo ingin taat dan patuh kepada hukum yang ada di Indonesia. Tapi dengan adanya gugatan Ari Bias yang dikabulkan majelis hakim Pengadilan Niaga Jakarta Pusat dan dianggap melawan arus. Agnez Mo menyayangkan masalah tersebut.

“Tapi sayangnya, karena mungkin ada kasus yang teman-teman juga tahu akhirnya membuat kebingungan bukan cuma untuk saya tapi juga untuk penyanyi-penyanyi lain atau pencipta lagu lain yang juga ada di Indonesia. Oleh karena itu makanya saya pikir, bagus nih kita pakai kesempatan ini untuk sama-sama belajar, sama-sama duduk, sama-sama mendengar, dan sadar hukum ya karena saya tahu kadang-kadang kita cuma bisa dengar dan lihat line aja yang ada di dalam social media padahal mungkin UU nya tidak seperti itu,” papar Agnez Mo.

Baca Juga : Keren! Patung Lilin Agnez Mo Dipajang di Madame Tussauds Singapura

Kenalkan VISI

Advertisement

Armand Maulana yang hadir dalam kesempatan itu juga berbeda pandangan dengan Ari Bias. Ia merasa Ari Bias melakukan hal-hal yang dikhawatirkan merusak ekosistem industri musik.

Karena hal itu Ahmad Dhani, Piyu dan yang lainnya ikut angkat bicara. Mereka yang bergabung dengan Asosiasi Komposer Seluruh Indonesia atau AKSI mendukung penuh langkah Ari Bias.

“Sama yang lain, udah (bertemu)” kata Armand Maulana.

Armand Maulana bersama Bunga Citra Lestari, Ariel NOAH, Kunto Aji dan sederet musisi lain membentuk organisasi yang diberi nama VISI atau Vibrasi Suara Indonesia.

Vokalis GIGI itu langsung menegaskan bahwa VISI hadir bukan untuk beradu dengan AKSI. Mereka punya tujuan tertentu untuk keberlangsungan industri musik.

Advertisement

“Kita (VISI) di sini kasih masukan untuk pemerintah, bahwa ada angle dari penyanyi juga. Di VISI juga kan ada penyanyi komposer, ada Kunto Aji, Ariel, saya, BCL, juga lumayan. Gak tanding-tandingan, ini kan penyanyi kumpul memberikan masukan pada pemerintah,” papar Armand Maulana.

Baca Juga : Pacar Dikira Sopir, Agnez Mo Tuai Pujian

Kasasi On Going

Untuk masalah hak cipta dengan Ari Bias, Agnez Mo nggak banyak bicara. Ia menegaskan kasasinya dalam on going.

“(Kasasi) kan lagi on going case, gak bisa dikasih tahu dong,” ujar Agnez Mo.

Bahkan, pelantun Coke Bottle ini gak mau membahas kasusnya dengan Ari Bias. Dia cuma menjawab seadanya saja.

Advertisement

“(Kasus Ari Bias) nonton podcast aja,” tegasnya.***

 

 

 

 

Advertisement

Lanjutkan Membaca