Connect with us

Politik

Pertemuan Megawati dan Prabowo Kembali Dibahas, Mungkin Terjadi Dalam Waktu Dekat

Avatar

Diterbitkan

pada

Pertemuan Megawati dan Prabowo Kembali Dibahas, Mungkin Terjadi Dalam Waktu Dekat

Megawati dan Prabowo diprediksikan bakal bertemu dalam waktu dekat. (Foto : istimewa)

FAKTUAL-INDONESIA : Jauh sebelum Prabowo dilantik jadi presiden, sudah ada wacana pertemuan antara Megawati Soekarnoputri dengan Prabowo. Namun hingga kini pertemuan keduanya belum juga terlaksana.

Kini, Ketua DPP PDIP, Ahmad Basarah, mengungkapkan rencana pertemuan antara Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden Prabowo Subianto merupakan hal yang sangat mungkin terjadi dalam waktu dekat. Tinggal mencari waktu dan tempat yang tepat.

Hal itu dikatakan Ahmad Basarah di gedung DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (13/1/2025).

Baca Juga : Megawati Sampaikan Hubungannya dengan Prabowo Baik-Baik Saja

Basarah menjelaskan hubungan persahabatan yang terjalin baik antara Megawati dan Prabowo akan mempermudah rencana pertemuan tersebut.

“Latar belakang hubungan persahabatan yang baik itu, menurut saya, tidak akan menjadi hambatan untuk pertemuan antara kedua tokoh bangsa yang bersahabat ini,” jelasnya.

Advertisement

Selain hubungan personal, Basarah menambahkan Megawati dan Prabowo memiliki kepedulian yang sama terhadap berbagai isu strategis nasional maupun global. Isu-isu seperti geopolitik terkait perang Rusia-Ukraina, ketegangan di Timur Tengah, Laut China Selatan, hingga pemanasan global menjadi perhatian bersama kedua tokoh tersebut.

“Dalam konteks kerja sama menjalankan ideologi Pancasila yang berintisarikan gotong royong, kemungkinan pertemuan Ibu Mega dan Pak Prabowo sangat relevan,” tambah Basarah.

Sebelumnya, potongan video viral Ketua DPP PDIP Puan Maharani memperkuat kemungkinan pertemuan ini. Dalam video tersebut, Puan menyampaikan pesan Presiden Prabowo ingin bertemu langsung dengan Megawati.

Baca Juga : Teladani Bung Karno dan Megawati, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Siap ke KPK Senin Depan

Video tersebut diambil saat perayaan HUT ke-52 PDIP di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, pada Jumat (10/1/2025). Dalam video itu, Megawati terlihat didampingi anak-anaknya, Puan Maharani dan Prananda Prabowo. Setelah Megawati duduk, anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres), Sidarto Danusubroto, mendekat untuk menyampaikan pesan.

Karena Megawati terlihat tidak mendengar dengan jelas, Puan mengulangi pernyataan Sidarto. Dari gerak bibir Puan, terlihat ia mengatakan, “Presiden Prabowo minta waktu ketemu. Minta ketemu. Sama mama”.***

Advertisement

Lanjutkan Membaca
Advertisement