Olahraga
Hasil German Open 2025: Giliran Rehan/Gloria Hempaskan Unggulan Empat Lolos Delapan Besar

Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja. (Foto: PBSI)
FAKTUAL-INDONESIA: Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja, mengikuti jejak menghempaskan unggulan keempat pasangan Mads Vestergaard/Christine Busch (4/Denmark) 21-19, 21-13 untuk lolos delapan besar turnamen BWF Super 300 German Open 2025, Kamis (27/2/2025), di Westenergie Sporthalle, Jerman.
“Puji Tuhan lancar hari ini walaupun game pertama masih suka error sendiri, masih suka berubah-ubah mainnya,” aku Gloria usai pertandingan. “Tapi di game kedua kami mencoba memantapkan lagi. Fokus dan konsisten dengan pola permainan yang kami mau,” tambahnya.
Baca Juga : Hasil German Open 2025: Jafar/Felisha Lanjutkan Tren Menang Maju ke Perempatfinal
Menurut Gloria, dirinya merubah servis untuk tak membuat nyaman lawan. “Tadi sudah unggul lumayan jauh di gim kedua dan lawan terlihat maju-maju saat mau terima service,” ungkap Gloria. “Akhirnya saya spekulasi saja dengan _flick_ dan berhasil tapi tidak menyangka juga mereka setidak terima itu,” jelasnya. ****