Connect with us

Selebritis

Wow! Kota di Jerman Ubah Nama Jadi Swiftkirchen Sambut Konser Taylor Swift

Avatar

Diterbitkan

pada

Wow! Kota di Jerman Ubah Nama Jadi Swiftkirchen Sambut Konser Taylor Swift

Taylor Swift selalu dinantikan penggemarnya di dunia.(Foto: istimewa)

FAKTUAL-INDONESIA : Penyanyi paling fenomenal abad ini, Taylor Swift mampu menggerakkan salah kota di Jerman, Gelsenkirchen untuk sementara mengganti namanya menjadi ‘Swiftkirchen.

Penggantian nama tersebut dimaksudkan untuk menyambut konser Taylor bertajuk ‘Eras Tour’. Mengutip Billboard, Sabtu (6/7/2024), Kota Gelsenkirchen  sementara mengubah namanya menjadi “Swiftkirchen” untuk menghormati konser Taylor Switf.

Baca Juga : Taylor Swift Sempat Alami Kejadian Buruk saat Tampil di Konser Eras Tour Dublin Irlandia

Menurut pengumuman di situs web kota, Gelsenkirchen mulai bertransformasi dua minggu sebelum penampilan Swift di Veltins-Arena pada 17-19 Juli 2024.

Ide perubahan nama ini pertama kali diusulkan oleh seorang penggemar muda setempat bernama Aleshanee Westhoff, yang memulai petisi dan menyampaikan langsung kepada Wali Kota Karin Welge, sehingga ia mendapatkan kesempatan untuk memasang tanda “Swiftkirchen” pertama di sebuah jalan di kota tersebut.ý beroperasi di area tersebut.

“Merupakan ide yang bagus untuk ⁸H mengubah nama Gelsenkirchen menjadi Swiftkirchen,” kata Wali Kota Welge dalam surat ucapan terima kasih kepada Westhoff.

Advertisement

Swiftkirchen juga akan menyelenggarakan serangkaian perayaan “Taylor Town” pada hari-hari pertunjukan sang bintang pop, termasuk karaoke, set DJ, kios tato, pasar, serta pedagang makanan dan minuman.

Baca Juga : Taylor Swift Memulai Konsernya di Inggris Raya, Diperkirakan Dongkrak Ekonomi Rp 20 Triliun

“Sebagai wali kota, tentu saja saya sangat senang bahwa Taylor Swift, penyanyi paling sukses di dunia saat ini, akan tampil tiga kali di Gelsenkirchen,” kata Welge dalam sebuah pernyataan. Keren ya!***

 

Advertisement
Lanjutkan Membaca