Politik
Masih di Jeddah, Megawati Utus Olly Dondokambey Hadiri HUT Gerindra

Megawati Soekarnoputri masih di Jeddah, tak bisa hadiri HUT Gerindra ke-17. (Foto : istimewa)
FAKTUAL-INDONESIA : Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri tidak bisa menghadiri undangan perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra di SICC Sentul, Bogor hari ini, karena masih berada di Jeddah. Untuk itu, Megawati meminta salah satu kadernya mewakili.
Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey yang hadir di acara HUT Gerindra mengatakan Megawati dan putrinya yang juga Ketua DPR Puan Maharani masih di luar negeri.
“Ibu Mega masih di Jeddah, Mbak Puan lagi di Belgia. Jadi saya diminta untuk mewakili PDI Perjuangan dalam hari ulang tahun Gerindra ke-17,” kata Olly didampingi Ketua DPP PDIP Said Abdullah di SICC Sentul, Sabtu (15/2/2025).
Baca Juga : Megawati Lakukan Umroh dan Mengunjungi Makam Nabi Muhammad
Olly mengatakan kehadirannya ke HUT Gerindra mewakili Megawati bertujuan untuk menjaga kerja sama yang selama ini dijalankan di dalam pemerintahan.
Menurutnya PDIP saat ini memiliki politisi sebagai Ketua DPR Puan Maharani dan Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR Said Abdullah, yang selalu bekerja sama dengan seluruh anggota parlemen dari berbagai fraksi dan pemerintah Prabowo.
“Prinsipnya PDI Perjuangan di parlemen selalu bekerja sama dengan Presiden Prabowo, semoga ini perjalanan baik untuk negara dan bangsa kita,” pungkas Olly.
Sementara itu, sejumlah pemimpin partai politik menghadiri perayaan HUT ke-17 Gerindra di SICC Sentul, di antaranya Ketum Golkar Bahlil Lahadalia, Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Ketum NasDem Surya Paloh, Ketum PAN Zulkifli Hasan, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, serta Presiden PKS Ahmad Syaikhu.
Kecuali Megawati yang berhalangan hadir, tampak juga di lokasi HUT Gerindra Presiden ke-7 RI Jokowi yang merupakan mantan kader PDIP.***