Connect with us

Nasional

Astra Renovasi Gedung PAUD Kasih Bunda dan Dilanjutkan Seyum SAPA

Gungdewan

Diterbitkan

pada

 Tour area PAUD Kasih Bunda, Tangerang, dilakukan Astra secara tatap muka, Kamis (10/9/2021).

Tour area PAUD Kasih Bunda, Tangerang, dilakukan Astra secara tatap muka, Kamis (10/9/2021).

FAKTUALid – Merenovasi gedung PAUD Kasih Bunda, Tangerang dengan dilanjutkan program pembinaan Senyum Sahabat PAUD Astra (Senyum SAPA) merupakan peran Astra mendukung pemerintah dalam meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini (PAUD) di Indonesia.

Peresmian renovasi bangunan PAUD yang dilakukan Kamis (10/6/2021) merupakan hasil kolaborasi Kementerian Sekretariat Negara Republik Indonesia bersama Astra dan perusahaan swasta lainnya.

Turut hadir dalam peresmian secara tatap muka Menteri Sekretariat Negara Republik Indonesia yang dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara Republik Indonesia (RI) Setya Utama, Direktorat Jenderal PAUD Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI Nia Nurhasanah, Chief of Corporate Affairs Astra Riza Deliansyah, Ketua Dewan Penasihat PAUD Kasih Bunda Siti Faridah Pratikno, Ketua Yayasan Kesejahteraan Sekretariat Negara Sari Harjanti beserta jajarannya.

“Astra menyadari pentingnya pendidikan anak pada usia emas untuk meningkatkan kecerdasan anak dalam berkembang pesat diperlukan prasarana yang mumpuni. Oleh karena itu Astra mendukung upaya renovasi bangunan PAUD Kasih Bunda, serta melakukan pembinaan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia,” ujar Chief of Corporate Affairs Astra Riza Deliansyah

Renovasi gedung PAUD Kasih Bunda telah dilakukan sejak Oktober 2020 dan menampung 35 murid.

Advertisement

Senyum SAPA

Astra turut mengajak PAUD Kasih Bunda bergabung dalam program Senyum SAPA yang diinisiasi oleh Astra dengan melakukan self-assessment terlebih dahulu dan kemudian akan mengikuti rangkaian pembinaan PAUD dari tahap awal hingga tahap lanjutan.

Senyum SAPA merupakan program pembinaan PAUD untuk mengukur kualitas PAUD binaan Astra serta pengembangan kriteria asesmen yang mengutamakan 8 pilar utama yaitu manajemen kelembagaan, manajemen pembelajaran, sarana dan prasarana, kompetensi tingkat pendidik, tingkat perkembangan anak, kemitraan dan partisipasi, kesehatan dan keselamatan peserta didik, dan prestasi.

Pada tahun ini, Astra melalui program Senyum SAPA telah melaksanakan asesmen sebanyak 711 PAUD dari total 943 PAUD yang tersebar di 34 Provinsi.

Di sisi lain, sejak tahun 2015, Astra juga telah menjadikan Sustainable Development Goals (SDGs) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan sebagai salah satu referensi dalam menyusun program kontribusi sosial berkelanjutan pada pilar pendidikan, khususnya tujuan keempat yakni menjamin kualitas pendidikan yang inklusif dan merata, serta meningkatkan kesempatan belajar sepanjang hayat untuk semua.

Advertisement

Hal tersebut dilakukan agar program yang dijalankan selaras dengan SDGs dan sejalan dengan cita-cita Astra untuk Sejahtera Bersama Bangsa. ***

Lanjutkan Membaca
Klik Untuk Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement