Politik
Menhan Sjafrie dan Kasau Diskusikan Persiapan Kedatangan Pesawat Tempur Rafale dan Pembangunan Kekuatan TNI AU

Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI M. Tonny Harjono di kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, Selasa (7/1/2025). (Biro Infohan Setjen Kemhan)
FAKTUAL INDONESIA: Menteri Pertahanan (Menhan) RI Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI M Tonny Harjono mendiskusikan persiapan kedatangan pesawat tempur Rafale dan perencanaan serta pembangunan kekuatan TNI AU.
Pembahasan itu dilakukan saat Menhan Sjafrie menerima kunjungan Kasau Tonny Harjono di kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, Selasa (7/1/2025).
Menurut Biro Infohan Setjen Kemhan, terkait persiapan kedatangan pesawat tempur Rafale, Menhan dan Kasau membahas fasilitas pendukungnya yang akan ditempatkan di pangkalan udara Pekanbaru dan Pontianak. Selain itu, pelatihan pilot yang akan didukung oleh instruktur dari Angkatan Udara Prancis.
“Pada tahap pertama, sejumlah pilot akan diberangkatkan pada Juli 2025 untuk mengikuti pelatihan dengan kualifikasi instruktur di Angkatan Udara Prancis,” ujar Kasau.
Baca Juga : Terima Kunjungan Kasal, Menhan Sjafrie Sampaikan Dinamika Global Menuntut Strategi Pertahanan Kuat dan Modern
Kemudian Menhan dan Kasau juga membahas tentang penyebaran skadron serta pembangunan dan pemanfaatan infrastruktur untuk pertahanan di Wilayah Timur Indonesia.
Pertemuan terkait perencanaan dan pembangunan kekuatan TNI AU tersebut dalam rangka menjaga kedaulatan negara Indonesia, khususnya di ruang udara nasional.
Turut mendampingi Menhan dalam pertemuan tersebut Wamenhan, Irjen Kemhan, dan Kabaranahan Kemhan. Sementara itu, Kasau didampingi oleh Asrena, Asops, Aspers dan Aslog Kasau. ***