Connect with us

Olahraga

JAPFA Chess Festival ke-14 2024: WGM Medina Aulia Harus Akui Keunggulan WGM Vo Thi, IM Yoseph Taher Kokoh Puncaki Kategori Open

Avatar

Diterbitkan

pada

JAPFA Chess Festival ke-14 2024: WGM Medina Aulia Harus Akui Keunggulan WGM Vo Thi, IM Yoseph Taher Kokoh Puncaki Kategori Open

WGM Madina Aulia Warda lawan WGM Vo Thi Kim Pung di Rapid Chess. (Foto: Bambang)

FAKTUAL-INDONESIA: Pecatur putri Indonesia, WGM Medina Aulia Warda, harus mengakui keunggulan WGM Vo Thing Kim Pung asal Vietnam dengan skor akhir 3-7 dalam Dwitarung Internasional di ajang JAPFA Chess Festival ke-14 2024, Selasa (20/8/2024), di Gedung Serbaguna Senayan, Jakarta.

Sementara IM Yoseph Theolifus Taher kembali kokoh memuncaki klasemen kategori open dengan menorehkan 6,5 poin seorang diri dari tujuh babak yang telah dilakoni di ajang JAPFA Chess Festival. Dengan dua babak tersisa, terbuka peluang dirinya untuk rebut juara. Hanya saja ia harus mampu lewati ujian berat harus tarung lawan GM Novendra Priasmoro yang di klasemen membuntutinya dengan mendapatkan 6 poin.

JAPFA Chess Festival ke-14 2024: WGM Medina Aulia Harus Akui Keunggulan WGM Vo Thi, IM Yoseph Taher Kokoh Puncaki Kategori Open

VP Head of Social Investment PT JAPFA Comfeed Indonesia R. Artsanti Alif (kiri) menyerahkan pemenang Dwitarung Internasional. (Foto: Bambang)

Baca Juga : JAPFA Chess Festival ke-14 2024: Tertinggal 1,5 – 4,5 WGM Medina Belum Mau Menyerah, 10 Pecatur Buka Peluang Rebut Juara Kategori Open

WGM Medina yang bertekad bangkit di catur Rapid empat babak melawan WGM Vo Thi, ternyata tak mampu mewujudkan tekad besarnya itu. Ia hanya mampu menang sekali di babak kedua Rapid dan remis di babak ketiga Rapid. Sedang di babak pertama dan keempat rapid, ia harus mengakui kehebatan Vo Thi yang pernah menyandang juara Asia Junior tersebut.

“Harus saya akui lawan memang sangat kuat,” kata Medina usai dipastikan kalah. “Saya sudah mencoba berbagai langkah baru, tapi Vo Thi selalu mampu menetralisir bahkan menekan balik. Sebaliknya saya menjadi buntu, tidak mampu keluar. Tipe saya dan Vo Thi hampir mirip defend dan serangan balik.Hanya dia lebih sabar di Dwitarung Internasional kali ini,” jelasnya.

Diakui Medina, dirinya karena kesibukan skripsi S2 tidak fokus melakukan latihan. “Latihan saya memang bolong-bolong, ya ini akibatnya pikiran buntu walau diawal pertandingan lawan Vo Thi sebenarnya saya mampu unggul namun kalah di hasil akhir. Ini jadi catatanku agar tak lagi terulang di kemudian hari,” imbuhnya.

Sedangkan Vo Thi mengatakan dirinya sedikit beruntung menang dari Medina. ” Dia pecatur hebat, tidak mudah menang darinya,” aku Vo Thi. ” Di rapid chess sesungguhnya aku selalu tertekan. Dia berusaha menang dengan terus menekan di Rapid Chess empat babak hari ini. Beruntung aku bisa meredam dan menang di babak pertama dan keempat serta remis di babak ketiga Rapid Chess,” tambahnya.

Advertisement

VP Head of Social Investment PT JAPFA Comfeed Indonesia R. Artsanti Alif melihat pada hari ketiga pelaksanaan JAPFA Chess Festival k-14 2024, pertandingan beberapa katergori seperti open dan senior putri berlangsung menarik dan ketat. Hadirnya 542 pecatur dari 21 Provinsi menjadi arena pre-kompetisi jelang PON XXI Aceh-Sumut 2024 nanti.

“Mungkin JAPFA Chess Festival kali ini menjadi ajang yang ideal bagi daerah untuk menyiapkan pecaturnya untuk PON XXI di Sumut-Aceh, dan yang pasti lebih murah ketimbang mereka tryout keluar negeri, ” jelas Artsanti.****

Lanjutkan Membaca