Selebritis
Mpok Alpa Lahirkan Anak Kembar, Biaya Persalinan Ditanggung Raffi Ahmad

Mpok Alpa lahirkan bayi kembar yang salah satunya diberinama Raffi Ahmad. (Foto : istimewa)
FAKTUAL-INDONESIA : Artis Mpok Alpa atau pemilik nama lengkap Nina Carolina pada Senin (7/10/2024) melahirkan anak kembar bernama Raffi Ahmad Darmadina dan Raffa Ahmad Darmadina di Rumah Sakit Umum Bunda, Jakarta Pusat.
Dia menamakan Raffi karena seluruh biaya pemeriksaan dan persalinannya ditanggung oleh artis Raffi Ahmad.
Mpok Alpa mengatakan, pada awalnya ia hanya berpikiran Raffi Ahmad hanya membiayai proses kelahirannya saja.
Baca Juga : Erina Gudono Dikabarkan akan Melahirkan di Jakarta Bukan di Amerika
“Awalnya gue berpikir Aa (Raffi Ahmad) hanya biayain lahiran saja, ternyata sih Aa selalu perhatian sama gue,” ujarnya.
“Dia selalu nanya ke gue ‘loe ude periksa belum?’ ya gue bilang ‘blom Aa’. Dia bilang ‘ya sudah gue hubungi dokternya, ya,” ucap Mpok Alpa menirukan ucapan Raffi Ahmad.
Untuk biaya pemeriksaan saja sudah mencapai Rp 35 juta. Belum untuk biaya persalinan melalui operasi caesar.
“Alhamdulillah banget, luar biasa rezeki dari Allah yang harus dijaga dengan baik,” kata Mpok Alpa dikutip dari channel YouTube, Sabtu (12/10/2024).
Mpok Alpa merasa takjub atas apa pemberian dari Sang Pencipta untuk dirinya dan keluarga melalui kelahiran putra kembarnya itu.
Ada rasa bahagia, campur aduk semuanya. Apalagi momen ini tidak bisa terulang lagi karena aku melahirkan anak kembar,” jelasnya.
Ia mengatakan, pemilihan untuk melahirkan secara caesarean section menjadi keputusan bersama suaminya dari awal. Mpok Alpa tidak ingin mengambil resiko saat melahirkan anak kembar.
Baca Juga ; Selamat! Jonatan Cristie Kini Jadi Ayah, Shanju Melahirkan Buah Hati Mereka
“Memang dari awal saya dan suami memutuskan untuk lahiran secara caesarean section, karena saya tidak mau mengambil resiko apalagi ini kan pertama buat saya melahirkan anak kembar,” tuturnya.
Mpok Alpa merasa pernah memiliki trauma mendalam saat melahirkan secara normal.
“Sebenarnya aku masih bisa lahir normal, cuma aku tidak mau berisiko, karena waktu hamil anak sebelum yang kembar ini aku agak sedikit trauma apalagi 1×24 jam itu bocah belum keluar-keluar,” tandasnya.***