Connect with us

Olahraga

Bridge: Mario Mambu/Cliff Pimpin Seleknas Putra AG 2022

Gungdewan

Diterbitkan

pada

Oleh: Bert Toar Polii

FAKTUAL-INDONESIA: Mario Mambu/Cliff asal Toar Bridge Klub Manado untuk sementara memimpin Seleknas Putra AG 2022 yang sedang berlangsung di Sekretariat PB Gabsi Jl. Wisma Buncit Asri Jl. Mampang Prapatan XV No.20, RT.6/RW.5, Duren Tiga, Kec. Pancoran, Kota Jakarta Selatan.

Seleknas pembentukan tim putra AG 2022 berlangsung tanggal 11-20 Mei 2022 diikuti 6 pasangan finalis hasil seleknas online beberapa waktu yang lalu. Pertandingan berlangsung tiap hari mulai pukul 09.30 dan berakhir 17.45 WIB.

Keenam pasangan ini akan bermain 60 session dalam 10 hari atau bermain 1 hari 6 session.

Memang untuk sistim pertandingan dengan peserta 6 pasangan agar adil maka dibutuhkan 60 session sehingga kombinasi pasangan yang berhadapan terbia merata.

Advertisement

Seleknas seperti ini pernah dilakukan beberapa tahun lalu saat PB Gabsi dipimpin Wiranto atau tepatnya tahun 1995. Namun yang dulu lebih berat karena memainkan lebih banyak papan sehingga dibutuhkan waktu yang jauh lebih panjang.

Saat berita ini diturunkan, seleknas telah memainkan 15 session dari rencana 60 session.
Mario Mambu/Cliff asal Toar Bridge Klub Manado memimpin dengan perolehan 353.87 VP. Kedua pemain memang sebelumnya tahun 2019 adalah tim nasional mewakili Indonesia di APBF Championship di Singapura.

Di urutan kedua tampil cukup mengejutkan pasangan Elwindra/M. Reza dari Gabrial UI. Kedua pemain ini mengumpulkan 322.63 VP.

Tempat ketiga tampil pasangan Agus Kustrijanto/Anthony Soebroto asal Djarum Bridge Klub yang berhasil meraih 305.26 VP. Agus Kustrijanto adalah anggota timnas AG 2018 yang waktu itu berpasangan dengan Santoso Sie. Sementara itu Anthony Soebroto bermain di tim nasional campuran berpasangan dengan Ernis Sefita. Pasangan ini mewakili Indonesia tahun 2019.

Tempat keempat bertengger juara babak penyisihan seleknas AG 2022 pasangan Djarum Cup lainnya Stevanus Supeno/Leslie Gontha. Pasangan yang memperkuat tim nasional tahun 2019 ini meraih 298.40 VP.

Advertisement

Mereka ditempel oleh pasangan asal Toar Manado Bridge Klub lainnya pasangan Novry Kaligis/Franky Umboh yang telah meraih 278.75 VP.

Tempat terakhir diduduki pasangan Youbert Sumarauw/Ronny Eltanto asal ACR Bridge Club. Penampilan pasangan yang bermain untuk Indonesia di Asian Games 2018 sepertinya tampil kurang bagus sehingga baru mengumpulkan 239.69 VP. ***

Lanjutkan Membaca
Advertisement