Olahraga
Denmark Open 2023: Ganda Putra Fajar/Rian Melenggang ke-16 Besar, Jonatan Tersingkir
FAKTUAL-INDONESIA: Ganda putra Skuad Merah Putih, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, melenggang mulus ke-16 besar sesudah dipertandingan perdana mengandaskan harapan pasangan Lu Ching Yao/Yang Po Han (Chinnese Taipei) dengan dua game langsung 21-19, 21-14, Rabu (18/10/2023), di Jyske Bank Arena, Denmark.
“Pertandingan pertama bukanlah hal yang mudah, dengan adaptasi yang belum maksimal dan lawan juga bukan sembarangan, mereka punya speed dan power yang besar,” kata Fajar. “Alhamdulillah bersyukur bisa memenangkannya. Di gim pertama kami sempat unggul tapi mereka bisa bangkit dan membalikkan keadaan. Beruntung, Rian hari ini tampil luar biasa. Di poin 16-19 itu, dia bisa ambil kontrol dan membangkitkan kembali kepercayaan diri kami. Di gim kedua, karena sudah menang di gim pertama, kami bisa lebih rileks dan lebih nyaman dalam bermain,” jelasnya.
Sedangkan Rian mengatakan, komunikasi di lapangan menjadi salah satu faktor utama dirinya dan Fajar bisa menang di laga pembuka. “Kami terus menjaga komunikasi, bagaimana agar kami bisa tetap fokus poin demi poin,” ungkap Rian. “Setelah Asian Games, tampil di Denmark Open ini kami mencoba mencari hawa pertandingannya dulu. Karena suasana sudah pasti berbeda,” sambungnya
Jonatan Christie Tumbang
Sementara itu nasib kurang bagus menimpa tunggal putra Jonatan Christie. Datang menjadi unggulan kelima dia harus tumbang dipenampilkan perdana dengan takluk kepada mantan pebulutangkis nomer dua dunia Chou Tien Chen (Chinnese Taipei) lewat dua game langsung 17-21, 12-21.
“Tidak mudah untuk melewati momen-momen seperti ini. Jujur memang saya harus membenahi banyak sekali sisi, teknis maupun non teknis,” aku Jonatan. “Tadi banyak melakukan kesalahan-kesalahan sendiri dan kurang tenang. Sepertinya tidak ada yang terlalu berubah signifikan dari permainan Chou (Tien Chen), hanya dia seperti bisa membaca dan mengantisipasi pukulan-pukulan saya jadi beberapa kali dapat serangan yang sangat mudah.Saya pasti mau berusaha bangkit, secepatnya,” imbuhnya.
Kekalahan juga harus dialami tunggal putri, Putri Kusuma Wardhani, yang menyerah mudah 9-21, 9-21 kepada unggulan ketiga Chen Yu Fei (China). Pun demikian dengan dua ganda campuran, pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, harus tersingkir di laga pembuka.
Pasangan Praveen/Melati ditekuk pasangan muda Cheng Xing/Chen Fang Hui (China) melalui rubber game 21-11, 18-21 dan 14-21. Sedang Rinov/Pitha harus mengakui pasangan ungggulan ketiga Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China) dengan dua game langsung 13-21, 12-21.
“Kami kalah tenaga dari lawan. Kami terus ditekan dan tidak bisa keluar dari situasi itu sehingga kami jadi tidak bisa mengembangkan permainan terbaik,” kata Rinov. “Kami sudah mencoba untuk mengatasinya tapi memang tidak enak bermainnya. Tidak ada kendala dengan situasi lapangan atau bola, lawan memang punya kualitas yang bagus,” jelasnya. ****