Connect with us

Olahraga

Amman Internasional Tennis Championships 2022 – Yuta Shimizu Kandaskan Tanuma Rebut Juara Tunggal

Avatar

Diterbitkan

pada

Yuta Shimizu ketika podium juara tunggal. (Foto: Bambang)

FAKTUAL-INDONESIA: Petenis Jepang, Yuta Shimizu (23), berhasil memboyong gelar juara tunggal pekan pertama Amman Internasional Tennis Championships 2022. Unggulan keempat turnamen ITF Men’s World Tennis Tour itu mengalahkan kompatriotnya, Ryota Tanuma (26) di final yang berlangsung di lapangan The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Minggu (14/8/2022).

Yuta unggul straight set dalam laga puncak berdurasi 90 menit itu dengan skor akhir 6-2, 7-5.

“Sungguh gembira bisa memenangi gelar juara single dan double sekaligus,” ucap Yuta usai laga dengan raut muka berseri-seri.

Sehari sebelumnya, Sabtu (13/8/2022), kedua petenis asal Negeri Matahari Terbit itu bahu-membahu merebut gelar juara ganda, mengalahkan andalan tuan rumah, Nathan Anthony Barki/Christopher Rungkat 6-1, 7-6(6).

Ajang yang didukung penuh salah satu perusahaan tambang emas dan tembaga terbesar di Tanah Air , PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMMAN) ini langsung berlanjut memasuki seri kedua di arena yang sama.

Advertisement

Sebanyak 18 wakil tuan rumah telah mulai berjuang di babak kualifikasi bersaing dengan 30 petenis manca negara untuk membidik enam slot yang berhak lolos ke babak utama.

Sementara itu, tiga petenis andalan tuan rumah, yakni Muhammad Rifqi Fitriadi, Nathan Anthony Barki dan Anthony Susanto telah memastikan masuk main draw menggunakan fasilitas wildcard. ****

Lanjutkan Membaca