Connect with us

Olahraga

BWF750 Prancis Open 2021, Manejer Tim: Tanpa Gelar Tapi Pemain Perlihatkan Permainan Terbaik

Avatar

Diterbitkan

pada

Irwansyah bersama Shesar Hiren Rhustavito. (ist)

FAKTUAL-INDONESIA: Meski tanpa hasil gelar juara di turnamen BWF750 Prancis Open 2021, secara umum penampilan pemain Skuad Merah Putih memperlihatkan penampilan bagus dan maksimal

Penilaian itu disampaikan Manajer Tim Indonesia, Irwansyah, ketika diminta komentar seputar evaluasi pemain Skuat Merah Putih di turnamen Prancis Open 2021, Selasa (2/11/2021).

“Saya lihat penampilan para pemain sudah bagus dan maksimal,” kata Irwansyah. “Mereka sebenarnya kondisi fisik dan kebugaran tubuhnya sudah habis. Semua bisa dikatakan, sudah babak belur karena menjalani tur yang demikian panjang,” sambungnya.

Dijelaskan Irwansyah, pemainnya harus bertanding selama enam pekan berturut-turut di Tur Eropa. Diawali dengan bermain di Piala Sudirman, nyambung Piala Thomas-Uber, Denmark Open dan lanjut ke Prancis Open.

“Maklum para pemain turun bertanding sejak September di Piala Sudirman di Finlandia dan lanjut ke Piala Thomas di Denmark,” kata Irwansyah. “Setelah itu masih main di Denmark Terbuka dan Prancis Terbuka. Faktor kelelahan tentu menjadi penyebab penampilan pemain menurun,” lanjut Irwasnyah.

Advertisement

Untuk Marcus/Kevin, menurut Irwansyah, bisa ke final itu sudah sangat bagus. Apalagi mereka sebelumnya harus bertarung sengit di semifinal lawan rekannya sendiri, Fajar/Rian. Tenaga dan fisik mereka terkuras habis di semifinal. Dampaknya, di final kekuatan, kecepatan dan kebugaran tubuh mereka berkurang banyak.

“Apalagi, sebelumnya kita semua tahu para pemain juga sudah tampil habis-habisan dan mengerahkan segenap konsentrasi dan kemampuan dengan membawa Indonesia memboyong Piala Thomas,” ucap Irwansyah. Marcus/Kevin bisa melaju ke final pun itu menurut saya karena mereka masih memiliki kemauan keras masing-masing pemain. Mereka punya semangat besar untuk terus mencoba bermain maksimal dan ngotot, meskipun tenaganya sebenarnya sudah habis dan kurang mendukung,” imbuhnya.****

Lanjutkan Membaca
Advertisement