Connect with us

Nusantara

Kasus Covid-19 di Solo Mulai Landai, Minggu Depan Pelonggaran Akan Dilakukan

Avatar

Diterbitkan

pada

Mal akan dilonggarkan menyusul mulai melandainya kasus Covid-19 di Solo. (Foto : Istimewa)

FAKTUALid – Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka akan melonggarkan aturan di sejumlah kegiatan, menyusul menurunnya kasus Covid-19 di Kota Solo. Pelonggaran yang akan dilakukan diantaranya terkait mal, kegiatan olahraga serta tempat ibadah.

“Saat ini mal belum buka karena di Inmen (instruksi menteri) kita masih level 4. Makanya kita kemarin koordinasikan data agar sinkron semua karena Solo sudah turun sekali. Makanya minggu depan di Surat Edaran (SE) akan kita longgarkan,” jelas Gibran di Loji Gandrung, rumah dinas Wali Kota Solo, Sabtu (14/8/2021).

Menurut Gibran, saat ini kondisi di Kota Solo sudah mulai aman terkendali. Dengan kondisi tersebut, pihaknya yakin level Kota Solo akan turun.

“Minggu depan akan kelihatan kita level berapa. Kalau melihat data dari dinas kesehatan, kita level 3 turun ke level 2,” jelasnya lagi.

Meskipun kondisi di Kota Solo mulai melandai dan pelonggaran akan dilakukan tetapi untuk Pembelajaran Tatap Muka (PTM) belum akan dilakukan. Karena vaksinasi untuk pelajar usia 12 hingga 17 tahun baru dimulai sepekan ini.

Advertisement

“PTM belum berani karena vaksinasi untuk usia 12 hingg 17 tahun baru dilakukan minggu lalu. Nanti bertahaplah, tunggu saja,” katanya.

Terkait capaian vaksin di Kota Solo, Gibran menyebut sampai saat ini sudah mencapai 75 persen. Capaian tersebut berarti sudah melebihi target dari pemerintah yakni 70 persen.

“Yang namanya vaksinasi bukan lomba dan bukan cepet-cepetan. Kita inginnya segera pulih, kalau warga sudah divaksin semua maka ekonomi juga akan segera pulih,” katanya lagi.

Setelah vaksinasi Covid-19 selesai, target selanjutnya adalah pemulihan sektor pariwisata dan UMKM. Menurut Gibran, kedua sektor tersebut sangat terpukul dengan adanya pandemi Covid-19.

“Saat daya beli masyarakat tinggi kita gas, semuanya siap. Kemarin kita juga sudah keluar dari resesi dan kasus Covid-19 di Jawa sudah menurun banget,” pungkasnya. ***

Advertisement

Lanjutkan Membaca
Klik Untuk Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement