Wisata
Japan Travel Fair 2023 : Tawarkan Liburan Musim Dingin yang Mengesankan

Japan Travel Fair 2023 digelar di Kota Kasablanka Jakarta. (Dok. Faktualid)
FAKTUAL-INDONESIA : Japan National Tourism Organization (JNTO) kembali menggelar Japan Travel Fair (JTF) di Kota Kasablanka, Jakarta, pada tanggal 25-27 Agustus 2023 mulai pukul 10:00 – 22:00 WIB. Dalam pameran ini, pengunjung bisa mendapatkan semua informasi tentang Jepang.
Pameran digelar secara gratis dan juga banyak acara hiburan menarik lainnya yang bisa dinikmati Anda bersama keluarga tentunya. Ini adalah yang kedua kalinya di tahun ini, pameran serupa digelar setelah sukses digelar pada Maret lalu.
Pameran resmi dibuka pada 25 Agustus dengan diawali dengan pertunjukkan Taiko oleh Wadaiko Benteng. Dalam kesempatan itu, Duta Besar Jepang untuk Indonesia, turut menyampaikan sambutannya.
“Atas pemerintah Jepang, saya ingin menyampaikan ucapan selamat yang tulus atas terselenggaranya pameran Japan Travel Fair ini. Saya senang melihat pariwisata di Indonesia dan Jepang pulih sepenuhnya,” kata Duta Besar Jepang untuk Indonesia, Kanasugi Kenji pada 25 Agustus di Mall Kota Kasablanka, Jakarta.
Dia melanjutkan, Jepang memiliki empat musim yang hebat. Untuk yang akan datang, Jepang akan menyuguhkan musim gugur dan musim dingin. Ada banyak kegiatan musim dingin yang bisa dilakukan para turis asing.
“Menurut saya, musim dingin di Jepang jauh lebih dingin. Anda dapat menikmati sajian menarik musim dingin, bermain skidan aktivitas menarik lainnya,” kata Kanasugi Kenji.
Dia berharap, hubungan Indonesia dan Jepang akan semakin kuat ditandai dengan usia ke-65 hubungan kedua negara tersebut pada tahun ini.
Sementara itu, Executive Director JNTO Hatakenaka Tamaki menyampaikan bahwa pada JTF kali ini, akan memperkenalkan wisata musim gugur dan musim dingin di Jepang.
“Di musim dingin, Bapak dan Ibu sekalian bisa menikmati musim dengan bermain salju berwarna putih, yang tidak ada di Indonesia. Selain itu kami juga menyajikan beragam aktivitas menarik di Universal Studio Jepang dan ada restoran enak yang bisa dinikmati,” kata Hatakenaka dalam bahasa Indonesia.
Ia juga menambahkan, di pameran ini, para pengunjung bisa mendapatkan paket tiket hemat tiket ke Jepang dan paket wisata murah ke Jepang.
Japan Travel Fair kedua di tahun 2023 ini mengusung tema musim gugur dan musim dingin yang penuh inspirasi dan perjalanan yang menggoda, mengajak pengunjung untuk menemukan berbagai promosi menggiurkan, mulai dari tiket pesawat ke Jepang dengan harga spesial, paket wisata menarik, hingga beragam peralatan penunjang wisata lainnya.
Japan Travel Fair akan diikuti oleh belasan travel agent terkemuka, dan 5 maskapai penerbangan terpercaya: All Nippon Airways, Cathay Pacific, Garuda Indonesia, Japan Airlines dan Philippine Airlines. Para pengunjung juga akan berkesempatan untuk berinteraksi langsung dengan begitu banyak eksibitor dari prefektur dan operator wisata terbaik di Jepang.
Pada kesempatan kali ini, JNTO kembali bekerja sama dengan Bank Mandiri selaku partner bank dan Travelport sebagai partner GDS (Global Distribution System).
Japan Travel Fair bukan hanya sekadar acara untuk membeli tiket dan paket wisata. Rangkaian acara menarik seperti talkshow bersama travel blogger, informasi destinasi Jepang terkini dari eksibitor, hingga tarian dan kebudayaan tradisional khas Jepang akan menghibur pengunjung selama acara berlangsung.***