Connect with us

Otomotif

Yamaha Grand Filano 2023 di Indonesia, Pernah Hadir Versi Modifikasi Bertabur Berlian

Avatar

Diterbitkan

pada

FAKTUAL-INDONESIA : Yamaha Indonesia baru saja merilis motor matic Yamaha Grand Filano 2023. Namun ternyata motor sejenis sudah beredar di negara lain, bahkan di Vietnam motor ini pernah hadir versi modifikasi bertabur berlian.

Di Vietnam, motor sejenis Yamaha Grand Filano 2023 itu sudah hadir sejak 2015 dan diberi nama Yamaha Nozza Grande.

Saat itu juga Yamaha Vietnam menghadirkan modifikasi Yamaha Nozza Grande dengan versi mewah. Seluruh bodi motor ini dilapis berlian kristal Swarovski yang dikenal super mahal!

Motor tersebut diberi nama Yamaha Nozza Grande Swarovski Crystal Edition. Mengutip dari 2banh.vn, terdapat sekitar 43.000 kristal berukuran 3-9 mm yang tertanam di sekujur bodi Yamaha Nozza Grande ini.

Yang paling banyak adalah berlian dengan diameter 6,4 mm sebanyak 33.300 buah. Semua bahan kristal ini diimpor dari Austria dan disertifikasi oleh Swarovski.

Advertisement

Menariknya lagi, desain motor bertabur berlian ini menggambarkan motif bunga mawar. Lapisan kristal yang mencapai ribuan tersebut dikabarkan menghabiskan dana hingga US$ 15.000. Jika dikonversikan ke kurs rupiah di masa sekarang, setara dengan Rp 225 jutaan. Keren ya?***

Lanjutkan Membaca
Advertisement