Connect with us

Kesehatan

4 Tips Memilih Sabun Penghilang Bau Badan Supaya Ampuh dan Tahan Lama

Avatar

Diterbitkan

pada

tips memilih sabun penghilang bau badan

Foto Ilustrasi (Istimewa)

FAKTUAL-INDONESIA: Bau badan merupakan salah satu masalah klasik yang umum terjadi. bau tidak sedap yang muncul bisa menurunkan tingkat percaya diri karena bisa menggangu orang sekitar. Untuk mengatasinya, Anda bisa memulainya dengan mengikuti tips memilih sabun penghilang bau badan agar efeknya bertahan lama.

Banyak orang mengira bau badan muncul dari keringat. Padahal tidak demikian. Bau tak sedap muncul akibat bakteri yang ada pada permukaan tubuh. Bakteri-bakteri tersebut akan menguraikan protein pada keringat dan mengubahnya menjadi sejenis asam yang nantinya berkembang sehingga menimbulkan bau tidak sedap.

Sebagian orang akan memakai deodoran untuk menghilangkan bau badan. Sebelum itu, pastikan Anda menerapkan tips memilih sabun penghilang bau badan. Sabun tertentu dapat membersihkan tubuh dengan mengikat kotoran dan kuman yang ada di permukaan kulit.

Baca juga: Inilah 7 Cara Mengatasi Bau Badan Tak Sedap Secara Alami

Berikut beberapa tips memilih sabun penghilang bau badan yang telah faktualid.com lansir dari hellosehat.

1. Pilih kandungan antibakteri

Tips memilih sabun penghilang bau badan yang pertama yaitu memilih sabun yang mengandung antibakteri. Menggunakan Sabun mandi biasa memang dapat menyingkirkan kotoran dan kuman dari permukaan kulit. Tapi belum tentu dapat membunuh bakteri

Advertisement

Sudah disinggung sebelumnya, bau badan berasal dari bakteri yang tumbuh dibeberapa bagian tubuh.Sabun kandungan antibakteri dapat membunuh bakteri yang hinggap di tubuh Anda secara efektif.

Oleh karean itu, gunakan sabun yang memiliki kandungan antibakteri. Anda bisa melihatkan pada keterangan di kemasan sabun. Dengan begitu, risiko mengalami bau badan pun dapat Anda minimalisir.

2. Kandungan antiperspiran

tips memilih sabun penghilang bau badan

Foto Ilustrasi (Istimewa)

Dalam memilih sabun, pilihlah mengandung antiperspiran sebagai tips memilih sabun penghilang bau. Dilansir dari Mayo Clinic, antiperspiran mengandung senyawa berbasis aluminium yang menutup pori-pori keringat untuk sementara.

Ketika digunakan, pori-pori yang menutup tersebut akan mengurangi jumlah keringat sehingga aroma tubuh bisa teredam. Agar lebih maksimal, Anda juga bisa memilih antiperspiran topikal (oles) yang berfungsi dengan menarik keringat kembali ke kelenjar keringat. Saat tubuh menerima sinyal bawah kelenjar keringat sudah penuh, produksi keringat akan menurun.

3. Kandungan antiseptik

Tips memilih sabun penghillang bau badan berikutnya yaitu pilih kandungan antiseptik. Tentu Anda sering menjumpai sabun mandi yang berlabel antiseptik. Pada dasarnya, sabun antibakteri dan antiseptik sebenarnya bekerja dengan cara serupa dalam membasmi bakteri.

Akan tetapu, kandungan antiseptik dapat membunuh bakteri sekaligus menyingkirkan jamur, protozoa, dan virus yang mungkin menempel di kulit. Umumnya, sabun antiseptik mempunyai kandungan tambahan yakni alkohol dan hidrogen peroksida.

Advertisement

Baca juga: 8 Cara Menghilangkan Bau Ketiak, Bye-Bye Burket

4. Deodoran

tips memilih sabun penghilang bau badan

Foto Ilustrasi (Istimewa)

Selain tips memilih sabun penghilang bau badan diatas, Anda juga perlu menggunakan deodoran untuk mengatasi masalah bau badan. Meski keringat tetap keluar, deodoran bisa menghilangkan bau badan. Produk ini biasanya mengandung alkohol yang membuat kulit menjadi asam sehingga tidak menarik bakteri untuk hadir.

Tak hanya itu, deodoran terkadang juga mengandung parfum yang dapat meminimalisir aroma bau tidak sedap pada badan. Supaya tetap awet, gunakan deodoran saat kulit tidak basah alias kering.

Menerapkan beberapa kiat

Setelah menerapkan tips memilih sabun penghilang bau badan yang sudah dijelaskan, lakukan sejumlah upaya pencegahan lain untuk mengatasi masalah bau badan. Kiat ini umumnya diterapkan ketika sabun antibakteri tidak mampu mencegah bau badan.

Berikut beberapa upaya pencegahan lain yang dapat dilakukan:

  • Membersihkan seluruh bagian tubuh secara merata ketika mandi.
  • Selalu mengenakan pakaian yang bersih.
  • Mengenakan pakaian berbahan alami agar kulit dapat bernapas.
  • Menggunakan deodoran atau antiperspiran secara rutin.
  • Segera mengganti pakaian, kaus kaki, dan sepatu usai berolahraga.

Terkadang, beberapa orang justru perlu menggunakan cara lain karena tidak semua orang cocok menggunakan sabun antibakteri. Sejumlah produk sabun antibakteri dapat menimbulkan efek samping seperti kulit kering.

Itulah beberapa tips memilih sabun penghilang bau badan. Jika Anda mengalami efek tersebut, hentikan pemakaian dan cobalah berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan solusi yang lebih tepat.***

Baca juga: 6 Manfaat Tea Tree Oil, Dapat Mengatasi Bau Badan

Advertisement
Lanjutkan Membaca